BANDUNG, SEATIZENS – Persis Solo akan bertanding melawan PSS Sleman pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Minggu, 3 November 2024. Laga ini dijadwalkan mulai pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan langsung di Indosiar dan Vidio.
Persis Solo baru saja melakukan perubahan di kursi kepelatihan dengan menunjuk Hanafing sebagai pelatih baru. Harapannya, pelatih senior ini bisa membawa semangat baru ke dalam tim yang tengah terpuruk. Performa Persis belakangan memang kurang konsisten; dalam lima laga terakhir, mereka hanya sekali meraih kemenangan. Kendati tampil di hadapan pendukung sendiri, Hanafing dan anak asuhnya dituntut untuk tampil lebih baik guna mendapatkan poin penuh di kandang.
PSS Sleman pun berada dalam situasi serupa. Setelah kemenangan meyakinkan 3-0 atas Barito Putera pada pekan ke-8, performa mereka kembali menurun dengan kekalahan 1-2 dari Persita di pekan ke-9. Inkonistensi di lini serang menjadi masalah utama bagi tim asuhan Mazola Junior ini, yang belum mampu memaksimalkan potensi pemain depannya untuk mencetak gol secara konsisten.
Musim lalu, pertemuan antara Persis dan PSS selalu berlangsung sengit dan berakhir imbang. Pada laga terakhir musim 2023/2024, kedua tim berbagi angka 1-1 di Manahan, dengan Persis unggul lebih dulu lewat gol Fernando Rodriguez sebelum disamakan oleh Irkham Mila dari PSS. Catatan ini menunjukkan bahwa laga antara kedua tim selalu penuh dengan persaingan ketat, dan hasil imbang tampaknya menjadi skor yang cukup sering muncul di pertemuan mereka.
Prediksi Susunan Pemain
Persis Solo (4-3-3):
Muhammad Riyandi; Faqih Maulana, Eduardo Kunde, Sutanto Tan, Rizky Dwi; Ripal Wahyudi, Sho Yamamoto, Gonzalo Andrada; Moussa Sidibe, Karim Rossi, Althaf Indie.
Pelatih: Hanafing.
PSS Sleman (4-3-3):
Alan Bernardon; Dominikus Dion, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Kevin Gomes; Ifan Nanda; Moon Chang-jin, Paulo Sitanggang; Gustavo Tocantins, Danilo Alves, Hokky Caraka.
Pelatih: Mazola Junior.
Head to Head dan Performa
Rekor Pertemuan Terakhir
- 08/11/23: Persis Solo 1-1 PSS Sleman
- 07/07/23: PSS Sleman 2-2 Persis Solo
- 21/02/23: Persis Solo 4-1 PSS Sleman
- 10/09/22: PSS Sleman 2-1 Persis Solo
- 11/06/22: Persis Solo 0-0 PSS Sleman
Persis Solo
- 18/09/24: Persebaya 2-1 Persis Solo
- 23/09/24: Persis Solo 0-1 Persik Kediri
- 29/09/24: Semen Padang 0-0 Persis Solo
- 19/10/24: Persis Solo 3-2 Borneo
- 27/10/24: Bali United 3-0 Persis Solo
PSS Sleman
- 16/09/24: Bali United 0-0 PSS Sleman
- 20/09/24: PSS Sleman 3-1 Arema
- 26/09/24: PSS Sleman 0-1 Malut United
- 20/10/24: Barito Putera 0-3 PSS Sleman
- 27/10/24: PSS Sleman 1-2 Persita
BACA JUGA: Persib Bandung Ditahan Imbang 1-1 oleh Semen Padang di Liga 1
Analisis dan Prediksi Skor
Persis Solo hanya sekali mencatatkan nirbobol dalam lima laga terakhir mereka. Cedera Ricardo Lima cukup berpengaruh di lini depan, dan Rian Miziar serta Gio Numberi masih kurang konsisten meski mereka sebetulnya mampu berduet dengan baik bersama Eduardo Kunde di lini belakang. Di sisi lain, PSS Sleman memiliki pertahanan lebih solid dengan duet Fachruddin Aryanto dan Cleberson yang dapat memberikan kontribusi umpan progresif. Namun, PSS juga masih menghadapi tantangan dalam menjaga konsistensi performa keseluruhan.
Dengan catatan pertemuan sebelumnya yang sering berakhir imbang, serta performa kedua tim yang sama-sama belum maksimal, laga ini berpotensi berakhir imbang.
Prediksi Skor: Persis Solo 1-1 PSS Sleman
(Mars)